Arti Tri Satya dan Dasa Dharma Pramuka Setiap Poinnya

 DULU OFFICIAL - Halo kakak-kakak semuanya, jumpa lagi nih dengan aku. Heheheh gimana nih kabarnya semoga sehat selalu kakak, eh ngomong-ngomong kali ini aku mau ngasi materi yang sebenarnya paling dasar dari pramuka yaitu arti tri satya dan dasa dharma pramuka.



Tentunya kakak-kakak sudah tidak asing lagi dengan tri satya dan dasa dharma pramuka, dikarenakan keduanya biasanya dibacakan ketika upacara pelantikan atau upacara kepramukaan. Perlu kakak-kakak ketahui bahwa tri satya dan dasa dharma pramuka hanya berlaku pada Pramuka Tingkat Penggalang, Penegak,Pandega. Terus untuk siaga apa dong ? untuk siaga ada lagi yaitu Dwi Darma dan Dwi Satya.




tri satya dan dasa dharma



Meskipun kakak-kakak sering mendengar atau membacakan keduanya, apakah kakak tau arti try satya dan dasa dharma dari setiap poinnya ?. Nah kebanyakan gini nih, hanya tau membacakan dan menghafal namun tidak mengerti artinya. Berikut ini aku akan jelasin arti tri satya dan dasa dharma setiap poinnya. 


TRI SATYA

Tri Satya , kata TRI = Tiga & SATYA = Kesetiaan. Jadi arti dari Tri Satya adalah tiga kesetiaan yang harus ditaati oleh setiap anggota pramuka. 


Isi dan Arti Tri Satya 

Tri Satya

Demi kehormatanku aku berjanji akan bersungguh-sungguh :

1. Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

2. Menolong sesama hidup dan mempersiapkan diri membangun masyarakat 

3. Menepati dasa dharma


Arti dari Tri Satya yang terdapat di atas ini bahwa seorang pramuka berkewajiban sebagai berikut :

  • Menjalankan kewajiban/perintah Tuhan, serta menjauhi segala larangannya

  • Berkewajiban terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia

  • Kewajiban terhadap Pancasila yaitu dengan cara menghayati dan melaksanakan setiap poinnya

  • Kewajiban terhadap sesama masyarakat

  • Kewajiban menghayati dan mengamalkan Dasa Dharma



DASA DHARMA


Arti Dasa Dharma yaitu Dasa = Sepuluh & Dharma = Perbuatan Baik (Kebajikan). Jadi Dasa Dharma adalah sepuluh perbuatan baik yang menjadi pedoman bagi seluruh anggota pramuka dalam berperilaku setiap harinya.


Isi Dasa Dharma dan Arti Setiap Poinnya


Dasa Dharma Pramuka

1. Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa

2. Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia

3. Patriot yang sopan dan kesatria

4. Patuh dan suka bermusyawarah

5. Rela menolong dan tabah

6. Rajin,terampil dan gembira

7. Hemat, cermat dan bersahaja

8. Disiplin, berani dan setia

9. Bertanggung jawab dan dapat dipercaya

10. Suci dalam pikiran perkatan dan perbuatan


Arti dari kesepuluh dasa dharma itu adalah sebagai berikut :


1. Taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa

  • Menjalankan semua perintah Tuhan serta meninggalkan segala larangan-larangannya 

  • Membaca doa atau niat karena Allah dalam setiap mengawali dan mengakhiri kegiatan di setiap hari.

  • Patuh dan berbakti kepada kedua orang tua, dan sayang kepada saudara.


2. Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia

  • Selalu menjaga kebersihan lingkungan baik disekolah maupun dirumah

  • Ikut menjaga kelestarian alam, baik flora dan fauna

  • Membantu fakir miskin, yaitu yatim piatu, orang tua jompo dan mengunjungi kerabat atau saudara yang sakit.


3. Patriot yang sopan dan kesatria

  • Belajar disekolah dengan baik

  • Menghormati yang lebih tua dan menyayangi yang lebih muda

  • Membiasakan diri untuk berani mengakui kesalahan dan membenarkan yang benar


4. Patuh dan suka bermusyawarah

  • Patuh kepada kedua orang tua, guru dan pembina dengan cara mengerjakan tugas sebaik-baiknya.

  • Berusaha mencapai mufakat dalam setiap musyawarah

  • Tidak mengambil keputusan secara tergesa-gesa yang didapatkan tanpa melalui musyawarah


5. Rela menolong dan tabah

  • Selalu berusaha menolong sesama yang sedang mengalami musibah atau kesusahan serta tidak pernah meminta atau mengharapkan imbalan

  • Tabah dalam mengalami berbagai kesulitan dengan tidak banyak mengeluh dan tidak mudah putus asa

  • Bersedia menolong tanpa diminta


6. Rajin,terampil dan gembira

  • Membiasakan menyusun jadwal dalam kegiatan sehari-hari

  • Tidak pernah bolos dari sekolah, selalu hadir tepat diwaktu latihan atau pertemuan pramuka.

  • Dapat membuat berbagai macam kerajinan atau harta karya yang berguna

  • Selalu riang gembira diwaktu melakukan kegiatan atau pekerjaan


7. Hemat, cermat dan bersahaja

  • Tidak boros dan bersikap hidup hemat

  • Rajin menabung

  • Bersikap hidup sederhana, dan tidak berlebih-lebihan

  • Dapat membuat perencanaan sebelum melakukan tindakan


8. Disiplin, berani dan setia

  • Selalu tepat waktu sesuai jadwal yang sudah ditentukan

  • Mendahulukan kewajiban sebelum meminta haknya

  • Berani mengambil keputusan

  • Tidak mengecewakan orang lain


9. Bertanggung jawab dan dapat dipercaya

  • Tidak mengelakkan amanat dengan sesuatu alasan yang dicari-cari

  • Bersikap jujur dan tidak mengada-ngada


10. Suci dalam pikiran perkataan dan perbuatan

  • Selalu berfikir positif dan menghargai pendapat orang lain dan dapat menyumbangkan saran yang baik dengan cara yang baik.

  • Berhati-hati pada saat berbicara agar tidak ada ucapan yang menimbulkan ketidak percayaan orang lain kepada dirinya.



Nah jadi itulah arti dari tri satya dan dasa dharma yang perlu kakak-kakak ketahui. Disini juga aku kasih contoh dari masing-masing poin tri satya dan dasa dharma. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kakak-kakak semuanya. 


Baca Juga
Previous Post Next Post